Personel Polri alumni Dikmaba angkatan XX tahun 2001 yang tergabung dalam ERSHI Comunnity Polda Kepulauan Bangka Belitung, merayakan hari jadinya yang ke 23 dan akan terus mengabdi pada negara hingga akhir hayat.
BANGKA TENGAH, MARKICA - Kanit Propam Polsek Koba, Polres Bangka Tengah yang juga Alumni Dikmaba 2001 AIPTU Mahendra mengatakan, untuk mencapai usai 23 tahun pengabdian tidaklah mudah banyak hal yang telah dijalani dan dilewati, untuk itu, mari kita terus tingkatkan solidaritas dan memberikan yang terbaik bagi negara serta masyarakat.
"Selamat Ulang tahun yang ke 23, pengabdian kita kepada negara belum usai, mari kita berikan yang terbaik dan terus meningkatkan Solidaritas serta kebersamaan sesuai dengan Moto ERSHI "Kita Hebat Karena Berkawan Lebih Dari Saudara," ucapnya Sabtu (13/7/24)
Selain itu, lanjut Mahendra, ERSHI memiliki ribuan anggota dan tersebar di seluruh Indonesia, yang mempunyai peran penting dalam tubuh Polri.
Masih kata AIPTU Mahendra, anggota ERSHI Polda Babel khususnya yang bertugas di Polres Bangka Tengah, diharapkan menjalankan kewajibannya dengan sebaik-baiknya, sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.
"Kita harus berupaya untuk memberikan dukungan pada Polres Bateng, mampu memberikan dampak positif pada Polri dan masyarakat sebagai pengayom dan pelindung," pungkasnya.
Penulis: Mahesa